5 Teh Terbaik untuk Kesehatan Ginjal, Jadi Alternatif Air Putih

Daftar Isi
- Teh terbaik untuk kesehatan ginjal
- 1. Teh hijau
- 2. Teh rosella
- 3. Teh hydrangea
- 4. Teh sambong
- 5. Teh jahe
Air mineral boleh jadi minumanterbaik untuk ginjal. Tapi, minuman tehjuga sebenarnya bisa jadi opsi.
Lantas, apa saja teh terbaik untuk kesehatan ginjal?
Ginjal punya peran penting untuk kesehatan. Ginjal bertugas menyaring darah dari limbah sebelum kemudian dialirkan ke seluruh tubuh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pilihan Redaksi
|
Tapi, air mineral saja rasanya mungkin membosankan. Anda bisa memadukannya dengan minuman teh.
Teh terbaik untuk kesehatan ginjal
Berikut beberapa pilihan teh terbaik untuk kesehatan ginjal, merangkum berbagai sumber.
1. Teh hijau
Menukil laman Good RX, teh hijau mengandung katekin yang merupakan senyawa antioksidan.
Antioksidan sendiri dikenal akan kemampuannya dalam mencegah peradangan di dalam tubuh, termasuk ginjal. Teh hijau juga terbukti dapat mengurangi risiko batu ginjal.
Beberapa penelitian menemukan, teh hijau dapat memperlambat penurunan penyakit ginjal kronis.
2. Teh rosella
![]() |
Meski memiliki kandungan asam yang tinggi, tapi teh rosella dikenal baik untuk ginjal.
Menukil laman National Kidney Foundation, teh rosella membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi. Teh ini juga rendah kalium sehingga aman untuk ginjal.
3. Teh hydrangea
Mengutip Healthline, sebuah studi pada tikus memperlihatkan ekstrak hydrangea dapat menurunkan beberapa penanda cedera ginjal dalam darah.
Penelitian lain juga menemukan, ekstrak hydrangea dapat memperbaiki cedera ginjal yang disebabkan oleh obat-obatan.
Namun demikian, dibutuhkan penelitian lebih lanjut terhadap manusia untuk membuktikannya.
Lihat Juga :![]() |
4. Teh sambong
Teh sambong dipercaya dapat berperan sebagai diuretik alami. Asupan teh sambong dapat meningkatkan produksi urine. Hal ini pada gilirannya akan meningkatkan kesehatan ginjal.
Selain itu, penelitian juga menemukan, ekstrak sambong dapat menurunkan kristal akibat penumpukan urine yang bisa membentuk batu ginjal.
5. Teh jahe
Jahe sendiri dikenal bersifat anti-inflamasi. Asupan teh jahe dipercaya dapat membatasi toksisitas ginjal yang berpotensi merusaknya.
Demikian beberapa pilihan teh terbaik untuk kesehatan ginjal. Konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu sebelum mencobanya.
相关文章
Gibran Rakabuming Raka Hadiri Kegiatan Deklarasi TKN KIM
JAKARTA, DISWAY.ID--Bakal calon wakil presiden (bacawapres) dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), Gibra2025-05-25Polisi Telusuri Pelaku Lain Dalam Kasus Binomo Indra Kenz
Warta Ekonomi, Jakarta - Bareskrim Polri terus mengusut kasus dugaan penipuan investasi lewat tradin2025-05-25Dibuang Ortunya, Bayi Perempuan di Cengkareng Ditemukan Abang Ojol Sudah Dikerumuni Semut
SuaraJakarta.id - Seorang bayi perempuan ditemukan seorang pengemudi ojek online (Ojol) di kawasan C2025-05-25Heru Mengkaji WFH Lokal untuk Antisipasi Cuaca Ekstrem Akhir Tahun
SuaraJakarta.id - Penjabat Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono mengkaji penerapan bekerja dari rumah2025-05-25Pentingnya Investasi dalam Perencanaan Dana Pendidikan untuk Kejar Inflasi
Warta Ekonomi, Medan - Perencanaan dana pendidikan bukan hanya sekadar menabung, melainkan strategi2025-05-25Roy Suryo Akan Dampingi Mega Laporkan Ruhut Sitompul Soal Meme Anies: Satu Kata Saja, Siap!
Warta Ekonomi, Jakarta - Pakar telematika dan informatika Roy Suryo menyatakan siap mendampingi Petr2025-05-25
最新评论